Makalah Ulumul Quran Sebagai Ilmu

BAB I PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Al-Qur’an merupakan pedoman pertama dan utama bagi umat Islam. al- Qur’an diturunkan dalam bahasa Arab, namun yang menjadi masalah dan pangkal perbedaan adalah kapasitas manusia yang sangat terbatas dalam memahami al-Qur’an. Karena pada kenyataannya tidak semua yang pandai bahasa Arab, sekalipun orang Arab sendiri,mampu memahami dan menangkap pesan Ilahi yang terkandung di dalam al-Qur’an secara sempurna. Terlebih orang ajam (non-Arab).

Bahkan sebagian para sahabat nabi, dan tabi’in yang tergolong lebih dekat kepada masa nabi, masih ada yang keliru menangkap pesan al-Qur’an. Kesulitan-kesulitan itu menyadarkan para sahabat dan ulama generasi berikutnya akan kelangsungan dalam memahami al-Qur’an. Mereka merasa perlu membuat rambu-rambu dalam memahami al Qur’an. Terlebih lagi penyebaran Islam semakin meluas, dan kebutuhan pada pemahaman al-Qur’an menjadi sangat mendesak. Hasil jerih payah para ulama itu menghasilkan cabang ilmu al-Qur’an yang sangat banyak. Adanya permasalahan tersebut menjadi urgensi dari ilmui-lmu al-Qur’an sebagai sarana menggali pesan Tuhan, serta untuk mendapat pemahaman yang benar terhadap al-Qur’an.

B. Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas maka permasalahan yang menjadi bahan kajian dalam makalah ini adalah sebagai berikut :
1. Apa pengertian Ulumul Qur’an? Baca
2. Apa saja ruang lingkup dan pokok bahasan Ulumul Qur’an? Baca
3. Bagaimana sejarah pertumbuhan Ulumul Qur’an? Baca
4. Apa saja karya-karya Ulumul Qur’an era modern? Baca
5. Apa manfaat, urgensi dan tujuan mempelajari Ulumul Qur’an? Baca

Kesimpulan Makalah
Ulumul Qur’an adalah sejumlah pengetahuan (ilmu) yang berkaitan dengan al-Qur’an baik secara umum seperti ilmu-ilmu agama Islam dan bahasa Arab, dan secara khusus adalah kajian tentang al-Qur’an seperti sebab turunnya al-Qur’an, Nuzul al-Qur’an, nasikh mansukh, I’jaz, Makki Madani, dan ilmu-ilmu lainnya. Secara garis besar, pokok bahasan Ulumul Qur'an terbagi menjadi dua aspek utama, yaitu: Pertama, ilmu yang berhubungan dengan riwayat sematamata, seperti ilmu yang mempelajari tentang jenis-jenis bacaan (qira'at), tempat dan waktu turun ayat-ayat atau surah al-Qur’an (makkiah-madaniah), dan sebab-sebab turunnya al-Qur’an (asbab an-nuzul). Kedua, yaitu ilmu yang berhubungan dengan dirayah, yakni ilmu yang diperoleh dengan jalan penelaahan secara mendalam, misalnya pemahaman terhadap lafazh yang gharib (asing) serta mengetahui makna ayat-ayat yang berkaitan dengan hukum.

Sejarah ulumul Qur’an secara garis besar dapat diklasifikasikan menjadi tiga tahap perjalanan yaitu tahap sebelum kodifikasi, awal permulaan kodifikasi dan tahap kodifikasi yang melahirkan banyak ulama dan karya mereka tentang Ulumul Qur’an. Sedangkan tujuan utama Ulumul Qur’an adalah untuk mengetahui arti-arti dari untaian kalimat al Qur’an, penjelasan ayat-ayatnya dan keterangan makna-maknanya dan hal-hal yang samar, mengemukakan hukum-hukumnya dan selanjutnya melaksanakan tuntunannya untuk memperoleh kebahagiaan dunia dan akhirat.
Makalah Ulumul Quran Sebagai Ilmu

DAFTAR PUSTAKA Makalah Ulumul Quran Sebagai Ilmu
bin Abdurrahman Ar-Rumi, Fahd, ‘Ulumul Qur’an, Studi Kompleksitas Al-Qur’an’, Yogyakarta: Titian Ilahi Press. Hlm, 1996, 82–84
Abubakar, Achmad, La Ode Ismail Ahmad, and Yusuf Assagaf, ‘Ulumul Qur’an : Pisau Analisis Dalam Menafsirkan Al-Qur’an - Repositori UIN Alauddin Makassar’, Semesta Aksara, 2019
Ahmad Abubakar, ‘Modul I Pembelajaran Ulumul Qur’an’, UIN Alauddin Makassar, 2018 <http://www.ulumulquranab.com/2018/11/modul-ulumulquran.html>
Khalid, Rusydi, Mengkaji Ilmu-Ilmu Al-Qur’an (Makassar: Alauddin University Press, 2011)
Lal, Anshori, ‘Ulumul Qur’an “Kaidah-Kaidah Memahami Firman Tuhan”’, Jakarta: PT Raja Grafindo, 2016
Mardan, Al-Qur’an: Sebuah Pengantar Memahami Al-Qur’an, Cet. I (Jakarta: Mapan, 2009)
Muhammad Quraish Shihab, Wawasan Al Quran: Tafsir Maudhu’i, Cet. VIII (Bandung: Mizan, 1998)
Ramli, Abdul Wahid, ‘Ulumul Qur‟ An’ (Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2002)
Republik Indonesia, Departemen Agama, Al-Quran Tajwid Dan Terjemahnya Dilengkapi Dengan Ashabul Nuzul Dan Hadits Sahih (Bandung: Syaamil Quran, 2010)
Republik Indonesia, Kementerian Agama, Bukhara: Al-Qur’an Tajwid Dan Terjemah (Bandung: Syamil Quran, 2004)
Salim, Abd, Mardan Mardan, and Achmad Abu Bakar, ‘Metodologi Penelitian Tafsir Maudu’i’ (Pustaka Arif Jakarta, 2012)