Peristiwa Pembelajaran IPS SD Kelas Tinggi

Materi IPS - Pertama-tama marilah kita bicarakan pengertian peristiwa dalam ilmu pengetahuan sosial. Secara sederhana peristiwa atau kejadian adalah hal-hal yang pernah terjadi, apakah yang terjadi itu? Yakni semua kejadian di atas muka bumi ini (bahkan di alam semesta) yang menyangkut kehidupan manusia

Peristiwa atau kejadian ada yang bersifat alamiah, seperti gunung meletus, banjir, tsunami, gempa bumi, gerhana matahari, dan sebagainya. Juga terdapat peristiwa yang bersifat insaniah, yakni peristiwa yang berkaitan dengan aktivitas umat manusia, seperti pembangunan jembatan, skandal korupsi, pemilu, krisis moneter, inflasi, reformasi dan sebagainya.

Peristiwa Pembelajaran IPS SD Kelas Tinggi

Sungguhpun peristiwa merupakan suatu kejadian yang benar-benar dan pernah terjadi, tetapi masih perlu dibuktikan kebenarannya. Hal ini dikarenakan peristiwa biasanya sudah menjadi sejarah, yakni kejadian yang sudah terjadi di masa lalu. Peristiwa yang telah diuji kebenarannya itulah yang disebut fakta.

Sebagai guru perlu kiranya mencari upaya untuk lebih menjelaskan pengertian peristiwa ini dengan cara sederhana kepada anak didik kita yang masih di bangku sekolah tingkat SD, misalnya dengan memberikan pertanyaan kepada siswa, seperti berikut ini :

1. Coba kamu sebutkan kejadian yang terjadi di rumahmu pada hari kemarin?

2. Siapakah yang menonton acara televisi pada hari kemarin, ada berita kejadian apa raja?

3. Untuk anak laki-laki, tahun berapakah disunat?

4. Ceritakan pengalamanmu ketika masa liburan sekolah, ada kejadian apa saja?

5. Apakah tugas kamu dirumah?

6. Dan seterusnya.