Wasiat Kedelapan - Senantiasa Berbuat Kebaikan

Informasi Islam - Berikut ini beberapa wasiat bermanfaat yang perlu untuk diingatkan kembali bersamaan dengan timbulnya rasa takut orang-orang pada akhir-akhir ini dari sebuah wabah yang dikenal dengan virus Corona. 10 Wasiat Agar Terhindar Dari Wabah. 10 Wasiat Abdurrazzaq bin Abdulmuhsin al-Badr Agar terhindar dari Wabah.

10 Wasiat Agar Terhindar Dari Wabah

Kita memohon kepada Allah ‘azza wa jalla agar Dia mengangkat segala marabahaya dan wabah dari kita dan kaum muslimin seluruhnya dimanapun mereka berada. Semoga Allah menyingkap kesulitan dan kesempitan tersebut dari kita dan menjaga kita semua sebagaimana Dia menjaga hamba-hamba-Nya yang saleh. Sesungguhnya Dia Maha Pelindung lagi Maha berkuasa atasnya.

Wasiat Kedelapan:
SENANTIASA BERBUAT KEBAIKAN
SENANTIASA BERBUAT KEBAIKAN

Dari Anas radhiyaAllahu ‘anhu ia berkata: Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam bersabda: “Perbuatan-perbuatan yang baik dapat menghindarkan diri dari kematian yang buruk, berbagai penyakit dan bencana. Orang yang berbuat kebaikan di dunia ia akan dibalas dengan kebaikan di akhirat. (HR. Hakim)

Ibnul Qayyim rahimahullah mengatakan: “Di antara cara paling manjur dalam memberantas penyakit ialah dengan: Berbuat kebaikan, berzikir, berdoa, rendah hati, bersungguh-sungguh dan tulus dalam memohon kepada Allah dan bertaubat. Beberapa amalan ini memiliki pengaruh yang lebih besar dalam menolak berbagai penyakit dan mendapatkan kesembuhan daripada berbagai obat-obatan alami. Hanya saja, manfaatnya tentu tergantung kepada kesiapan jiwa, penerimaan dan akidahnya.” (Zadul Ma’ad)

Baca Wasiat Kesembilan